Review web
Review web

Website Kimchimamas adalah sebuah blog yang dikemas dengan segar dan unik, yang ditulis oleh seorang ibu rumah tangga yang suka memasak dan berbagi cerita seputar kehidupan sehari-hari.

Blog ini benar-benar menghadirkan suasana yang hangat dan menginspirasi. salah satu hal yang menarik dari website ini adalah variasi resep masakan Korea yang disajikan. Anda akan menemukan berbagai jenis hidangan Korea mulai dari kimchi, bulgogi, tteokbokki hingga samgyeopsal. Setiap resep dilengkapi dengan petunjuk langkah demi langkah yang mudah diikuti, sehingga bahkan pemula sekali pun dapat mencobanya.

 

 

Kimchi Mamas

 

Pengertian Web Kimchimamas

Selain resep masakan Kimchimamas juga menceritakan kisah-kisah pribadi yang menghibur. Pembaca dapat merasakan kedekatan dengan penulis melalui kehidupan sehari-harinya yang dipaparkan dengan jujur dan humor. Sebuah sajian yang segar dalam dunia blog yang seringkali formal dan terlalu serius. kesan visual website ini juga sangat menarik, desain sederhana tetapi elegan, dengan tata letak dan pemilihan gambar yang menggambarkan nuansa Korea dengan indah untuk mengunjungi website ini hampir sama dengan memasuki dapur nyata dari seseorang ibu Korea.

Dalam budaya Korea, ”eomma” adalah kata yang digunakan untuk menyebut ibu atau mama. Kata ini memiliki makna yang lebih dalam dari pada sekadar sebutan keluarga ”eomma” merupakan simbol kasih sayang, perlindungan dan perhatian yang diberikan oleh seseorang ibu kepada anak-anaknya. Peran “eomma” dalam budaya Korea sangat penting dan dihormati, seorang “eomma” dianggap sebagai pilar utama keluarga yang bertanggung jawab atas pendidikan, kesejahteraan dan keseimbangan emosional anggota keluarga lainya. Eomma juga dihormati sebagai figur yang bijaksana dan penyayang.

Eomma tidak hanya menunjukkan kasih sayang kepada anak-anaknya, tetapi juga berperan dalam menjaga hubungan harmonis antara anggota keluarga. Ia sering menjadi seorang mediator ketika terjadi perselisihan atau konflik di antara anggota keluarga. Eomma bertindak sebagai pemimpin yang bijaksana dan mampu menyatukan keluarga dalam cinta dan kerjasama. Selain itu, seorang eomma juga memiliki peran penting dalam menjaga tradisi dan nilai-nilai budaya Korea. Mereka mengajarkan adat dan kebiasaan keluarga kepada anak-anak mereka, serta melestarikan warisan budaya yang diberikan oleh nenek moyang mereka. 

Sejarah Web

Dalam budaya Korea modern, penekanan pada peran eomma masih sangat kuat. Meskipun banyak ibu Korea yang juga bekerja di luar rumah, mereka tetap berusaha menjaga keseimbangan antara pekerjaan dan keluarga mereka. Eomma adalah figur yang sangat dihormati tidak hanya di dalam rumah tangga, tetapi juga di masyarakat. Sejarah Kimchimamas dimulai pada tahun 2010, ketika seorang ibu Korea bernama Eunice memutuskan untuk berbagi warisan masakan Korea dengan orang-orang di seluruh dunia melalui internet. Motivasi adalah untuk mengajarkan resep-resep tradisional yang telah ia pelajari dari ibunya, serta untuk mempromosikan budaya dan keindahan masakan Korea.

Pada awalnya, Eunice memulai dengan blog sederhana dimana ia membagikan resep-resep masakan Korea dalam bahasa Inggris. Ia terinspirasi oleh keinginan untuk menghubungkan dirinya dengan banyak orang dari berbagai latar belakang budaya yang memiliki minat yang sama terhadap masakan Korea. Seiring berjalannya waktu, popularitas Kimchimamas semakin meroket dan Eunice merasa perlu untuk mengembangkan website yang lebih profesional dan terorganisir. Pada tahun 2012, dengan bantuan timnya, kimchimamas.com diluncurkan secara resmi sebagai website yang menampilkan blog resep, cerita, tips dan komunitas yang didedikasikan untuk mempromosikan kekayaan masakan Korea.

Website Kimchimamas terus berkembang seiring dengan pertumbuhan minat orang-orang terhadap masakan Korea di seluruh dunia. Desain yang menarik, resep yang mudah diikuti dan cerita-cerita yang menginspirasi telah membuat Kimchimamas menjadi tempat yang populer bagi pecinta masakan Korea.

Komitmen Web

Saat ini Kimchimamas adalah satu-satunya sumber terpercaya bagi mereka yang ingin belajar dan mencoba resep-resep autentik Korea. Tidak hanya itu, Kimchimamas juga menjadi wadah bagi komunitas orang-orang yang berbagi cinta dan minat terhadap masakan Korea. Sebagai sebuah website yang terus berkembang, Kimchimamas berkomitmen untuk terus memperluas pengetahuan dan pemahaman tentang masakan Korea. Dengan konten yang berkualitas, interaksi komunitas yang positif dan semangat untuk terus menginspirasi. Kimchimamas ingin menjadi panduan yang menyenangkan bagi semua orang yang ingin mengeksplor budaya, tradisi, kebiasaan yang orang Korea lakukan hingga ke masakannya.

Di dalam website Kimchimamas terdapat beberapa penulis yang ikut membagikan kisahnya bersama Eunice atau Eomma, si penulis yakni Maria membagikan salah satu kisahnya berjudul “Umma”, di dalam cerita tersebut, Maria menceritakan bahwa ketika dirinya berusia 5 atau 6 tahun, ibunya meninggalkan dirinya dan keluarganya karena ayah Maria atau suami dari ibunya adalah seorang yang pemabok dan suka kekerasan. Hati ibu Maria sangat sedih hingga harus menangis selama 3 hari. Dari situ Maria dan beberapa saudaranya tetap dikunjungi oleh ibunya walaupun secara diam-diam. Ketika Maria dan saudaranya berimigrasi ke Amerika Serikat, ibunya tidak sempat mengantarkan Maria dan adiknya, lalu paman Maria menelpon ibunya tetapi sudah terlambat. Bahkan Maria dan adiknya tidak sempat mengucapkan kata selamat tinggal pada ibunya. 

Saya tidak tahu berapa hari ibu menangis setelah itu. Maria dan adiknya tetap berhubungan melalui surat menyurat tulisan tangan, karena panggilan telepon sangat mahal selama tahun 90 an. Setelah lulus SMA Maria dan adiknya kembali ke Korea untuk pertama kalinya Maria mengunjungi ibunya. Waktu sampai di Bandara Internasional Kimpo Maria dan adiknya sudah di tunggu sama ibunya. Ibu berteriak sangat gembira ketika melihat kedatangan anak-anaknya. Maria dan ibunya mempunyai rencana akan pergi ke sebuah pulau bernama Big Island di kota Hawaii dalam beberapa minggu ke depan, disana ada beberapa tempat yang indah pemandangannya dan banyak makanan yang enak untuk dinikmati terutama di pantainya. Maria dan ibunya sangat menikmati liburannya.  

Isi Web 

Ada pun di dalam website Kimchimamas berisikan

Blog Masakan

website Kimchimamas memiliki resep-resep masakan Korea autentik. Anda dapat menemukan berbagai macam resep yang mudah diikuti dan disajikan dengan gaya penulis yang unik. Dari kimchi yang pedas hingga bulgogi yang lezat, blog ini memiliki beragam ide untuk menjelajahi masakan Korea.

Cerita dan Pengalaman

selain menyajikan resep, Kimchimamas juga berbagi kisah dan pengalaman seputar kehidupan sehari-hari. Dari topik seperti perjalanan atau budaya Korea, website ini menawarkan cerita-cerita menarik yang dapat dipelajari dan dihubungkan.

Tips Memasak

Kimchimamas juga menyediakan tips atau trik memasak yang berguna. Anda dapat menemukan panduan praktis, teknik memasak dan saran yang membantu dalam mempersiapkan hidangan Korea dengan lebih baik. Dari pemilihan bahan hingga teknik memasak tertentu, website ini menjadi sumber yang bermanfaat bagi para penggemar masakan Korea.

Foto dan Video

website Kimchimamas menampilkan foto-foto menarik dan video yang menggugah selera. Anda dapat melihat gambar-gambar hidangan yang disajikan dengan indah dan menggoda selera Anda. Beberapa resep juga disertai dengan video tutorial yang memudahkan Anda dalam mengikuti langkah-langkah memasaknya.